Nah, kali ini postingan saya masih berhubungan dengan yang namanya Gunpla, yang belum tau apa itu gunpla, kalian bisa cari tau diartikel saya yang sebelumnya...Buat para penggemar anime Gundam, tentunya kalian udah pada tau kan serial terbaru dari anime tersebut? Yup, Gundam Build Fighter atau lebih enak disingkat sebagai GBF, dimana dalam anime tersebut seorang Gunpla Builder dapat menggunakan Gunpla kesayangannya yang tentunya sudah dikustomisasi untuk melakukan battling atau duel dengan Gunpla milik Gunpla Builder lainnya...
Gundam Build Fighter
Adapun salah satu gunpla yang sangat menarik perhatian saya ialah Sengoku Astray Gundam yang dalam anime-nya digunakan oleh Nils Nielsen, seorang ilmuwan muda yang ingin memenangi Gunpla World Tournament dengan tujuan untuk memperoleh informasi tentang Plavsky Particle... Nah, yang membuat saya begitu tertarik dengan gunpla yang satu ini adalah bentuknya yang sangat khas, yaitu Samurai Style, dimana desain armornya benar-benar menyerupai seorang Shogun serta senjata utamanya yaitu 2 buah pedang katana yang dikenal dengan nama "Gerbera Straight" dan "Tiger Pierce" serta sebuah shield bermuka setan yang disebut dengan "Oni-Shield"... Karena saya begitu keracunan akut sama gundam ini, akhirnya saya pun memutuskan untuk membeli gunpla-nya melalui online serta menjadikannya gunpla pertama saya dari seri GBF...Hasilnya? Tentu sangatlah memuaskan saya, karena detailnya yang sangat baik untuk level HG serta artikulasi yang sangat luar biasa sehingga saya bisa memposekan gunpla ini dengan leluasa...Selain 2 jenis senjata yang saya sebutkan diatas, ternyata masih ada 1 set yang berisikan beberapa jenis senjata tradisional jepang yang dapat diaplikasikan pada gundam ini, yaitu Matsuri Weapon Set yang sayangnya dijual terpisah loh dari gunpla-nya sehingga kita perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk mendapatkan weapon set tersebut...
Nils Nielsen dan Sengoku Astray Gundam
Matsuri Weapon Set
Oke, setelah penjelasan singkat tentang gunpla tersebut, berikut akan saya share-kan kepada kalian gunpla HGBF 1/144 Sengoku Astray Gundam hasil rakitan saya sendiri...Karena saya belum master dalam modifikasi, terutama dalam hal painting ataupun weathering, jadi saya hanya menerapkan metode yang simple, yaitu straight build, dengan urutan snapfit, lining, dan decal... Now, let's enjoy and i hope you like nit guys... ^^
HGBF Sengoku Astray 1
HGBF Sengoku Astray 2
HGBF Sengoku Astray 3
HGBF Sengoku Astray 4
HGBF Sengoku Astray 5
0 comments:
Post a Comment